Sistem operasi Android kini mulai populer di kalangan user smartphone. Kepopuleran Android di Indonesia sudah dimulai sejak tahun 2011 ke atas yang dipopulerkan oleh sejumlah brand besar seperti Samsung, Xiaomi dan kawan-kawan. Tampilan user-interface yang mudah, widget yang bisa dirubah, serta beberapa kemudahan fitur lainnya membuat Android semakin digemari. Android tidak hanya bisa dinikmati oleh para user smartphone saja, tapi juga bisa dinikmati oleh orang yang tidak punya smartphone.
Nama aplikasinya adalah BlueStacks App Player. Aplikasi ini bisa menjalankan semua aplikasi android daripada aplikasi emulator android lainnya. Ini merupakan salah satu alternatif bagus untuk user yang saat ini ingin sekedar bermain BBM atau main Get Rich di Line tapi masih belum mempunyai hp dengan operating system Android. Sekedar catatan, Bluestacks App Player ini sudah berhasil dicoba pada laptop saya Lenovo G40 Intel(R) Core(TM) i-3-4030U 1,90 GHz dengan RAM 2,00 GB Windows 8 64-bit.
Langsung saja berikut langkah-langkah menginstall nya :
- Download aplikasinya DI SINI (Untuk menginstallnya diperlukan koneksi internet agar bisa menjalankan aplikasi BBM)
- Setelah selesai download, kemudian install aplikasi Bluestacks, kemudian ikuti langkah-langkah menginstallnya. Untuk menginstall aplikasi ini diperlukan waktu yang agak lama tergantung kecepatan koneksi internet anda.
- Setelah selesai terinstall, close dulu Bluestacksnya.
- Download apk BBM DI SINI
- Setelah selesai download, install file apk tersebut
- Setelah selesai terinstall, buka aplikasi Bluestacksnya
- Klik icon BBM, kemudian registrasi BBM dengan membuat ID baru.
- Alternatif lain selain registrasi lewat Bluestacks, juga bisa registrasi di web resminya DI SINI
- Selain BBM, anda juga bisa menginstall aplikasi LINE atau Instagram di Bluestacks dengan cara klik pada Search kemudian ketik aplikasi yang akan anda install. Setelah itu ikuti langkah-langkah menginstallnya.
- Untuk mengubah ukuran tampilan sesuai dengan keinginan anda pada BBM atau aplikasi lainnya silahkan klik pada Blustacks setting > change App Size
- Selamat mencoba
NB : Bluestacks ini merupakan aplikasi yang lumyan berat ketimbang aplikasi emulator android lainnya, jadi perhatikan kembali spesifikasi laptop/PC anda sebelum menggunakannya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar